355 Siswa TK di Sragen ikuti manasik haji

Sragen (Espos)--Sebanyak 355 siswa dari 10 TK Islam Terpadu (IT) yang tergabung dalam Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) Sragen mengikuti manasik haji, di Alun-Alun Sragen, Sabtu (13/11). Kegiatan tersebut rutin dilakukan bersamaan dengan kegiatan ibadah haji di Tanah Suci.
Koordinator Humas acara, Siti Amanah, saat ditemui Espos, di lokasi kegiatan, Sabtu, menjelaskan manasik haji bagi siswa TK ditujukan untuk mengenalkan para siswa dengan kegiatan ibadah haji sejak dini. Diharapkan, ke depan siswa memahami nilai-nilai yang muncul selama ibadah tersebut. Selama manasik, ratusan siswa diajak melakukan syarat-syarat haji, termasuk mengenakan baju ihram. “Siswa juga kami bawa untuk melakukan sa’i dan wukuf. Tapi tentunya dengan porsi yang tidak terlalu berat untuk siswa TK,” ujar Siti.

Disamping mempraktikkan manasik haji, Siti menambahkan, para siswa juga didorong untuk rajin menabung agar menjadi bekal untuk kelak pergi haji. Menurut Siti, meski masih terbilang belia, para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan yang berlangsung selama hampir empat jam tersebut. Selama manasik, siswa didampingi 92 pembimbing.

Sumber : solopos.com

0 komentar:

Posting Komentar

BLOG FRIENDS

Pengikut

Powered by  MyPagerank.Net
Add to Google Ping your blog, website, or RSS feed for Free
SRAGEN ONLINE | BLOG KREASI ANAK SRAGEN. Diberdayakan oleh Blogger.